Penulis: PCNU Tulungagung

Kolaborasi Fatayat NU dan FIF Group: Kepedulian untuk Perempuan Kepala Keluarga di Kalidawir

Kalidawir—Pimpinan Cabang (PC) Fatayat Nahdlatul Ulama Tulungagung bekerja sama dengan FIF Group menyalurkan paket sembako kepada perempuan kepala keluarga anggota Fatayat NU di Kecamatan Kalidawir pada Jum’at (07/11/2025). Kegiatan yang berlangsung pada pukul 10.15 WIB di kantor MWC NU Kalidawir ini merupakan bagian dari program Jumat Berkah, yang terlaksana berkat sedekah karyawan FIF Group. Penyaluran dilakukan secara sederhana tanpa seremoni, langsung berupa pemberian paket sembako kepada penerima manfaat, dan diakhiri dengan doa bersama. Paket diserahkan oleh perwakilan FIF Group, yaitu Bapak Bayu, Bapak Hendri, dan Ibu Cindy. Dalam kesempatan itu, Bapak Bayu menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan wujud kepedulian...

Read More

PC Fatayat NU Tulungagung Gelar Pelatihan Daiyah Milenial: Penguatan Moderasi Beragama

Tulungagung—Pimpinan Cabang Fatayat Nahdlatul Ulama (PC Fatayat NU) Tulungagung menggelar Pelatihan Daiyah Milenial bertajuk “Penguatan Moderasi Beragama” pada Ahad, 2 November 2025 bertempat di Aula PCNU Tulungagung. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan kader Fatayat NU se-Kabupaten Tulungagung yang membidangi dakwah dan keagamaan di tingkat Pimpinan Cabang Maupun Pimpinan Anak Cabang (PAC). Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen Fatayat NU dalam memperkuat kapasitas kader perempuan muda NU agar mampu berperan aktif dalam penguatan moderasi beragama di era digital yang penuh tantangan. Pelatihan menghadirkan tiga narasumber inspiratif dan berkompeten di bidangnya, yaitu Dr. Aladin Ali Raja, S.HI., M.H. (Wakil Ketua Lembaga...

Read More

Sambut Hari Santri 2025, PCNU Tulungagung Gelar Berbagai Lomba dan Kegiatan Sosial Keagamaan

Tulungagung—Dalam rangka menyambut peringatan Hari Santri Tahun 2025, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Tulungagung (PCNU Tulungagung) menggelar berbagai lomba dan kegiatan sosial keagamaan. Rangkaian kegiatan tersebut diawali dengan Pembukaan dan Peluncuran Peringatan Hari Santri 2025 yang digelar di Kantor PCNU Tulungagung pada Sabtu pagi (04/10/2025). Rangkaian kegiatan tersebut diakhiri pada puncak peringatan hari santri pada tanggal 22 Oktober 2025. Dipaparkan oleh Wakil Sekretaris PCNU Tulungagung, Moch. Khoirul Anam, berikut ini berbagai lomba dan kegiatan peringatan Hari Santri Nasional 2025 yang diselenggarakan oleh PCNU Tulungagung. Kick Off Hari Santri pada Sabtu, 04 Oktober 2025 pukul 06.30 WIB di Halaman Kantor...

Read More

Bupati Tulungagung Resmi Luncurkan Rangkaian Peringatan Hari Santri Nasional 2025

Tulungagung—Bupati Tulungagung, Gatot Sunu Wibowo, secara resmi membuka dan meluncurkan rangkaian kegiatan Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2025 dalam sebuah apel yang digelar di halaman kantor PCNU Tulungagung pada Sabtu (04/10/2025) yang diikuti oleh segenap pengurus PCNU, badan otonom, dan lembaga serta MWC NU di PCNU Tulungagung. Acara ini menjadi momen awal dari serangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan menjelang Hari Santri yang jatuh pada 22 Oktober 2025 mendatang. Dalam sambutannya sebagai inspektur upacara, Bupati Gatot Sunu menekankan pentingnya peran santri dalam pembangunan bangsa dan negara. Ia menyambut baik inisiatif PCNU Tulungagung dalam menyelenggarakan berbagai kegiatan menyambut Hari Santri dan...

Read More

Fatayat NU Tulungagung Gelar Mujahadah Qasidah Burdah: Doa Bersama untuk Negeri Selama 7 Hari

Tulungagung—Pimpinan Cabang (PC) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Tulungagung kembali menggelar Mujahadah Qasidah Burdah dan Sholawat Nariyah sebagai bentuk ikhtiar spiritual bersama untuk keselamatan bangsa, kesehatan para pemimpin, kesejahteraan rakyat serta kemajuan Indonesia. Acara ini resmi dimulai pada Senin, 2 September 2025, pukul 19.00 WIB hingga selesai, dan akan berlangsung selama tujuh hari berturut-turut secara virtual sehingga dapat diikuti oleh seluruh kader di berbagai wilayah. Kegiatan mujahadah ini diikuti oleh jajaran pembina Fatayat NU Tulungagung, yakni Ibu Khusnul Khotimah dan Ibu Nihayatus Sholihah, para pengurus PC Fatayat NU periode sebelumnya, serta seluruh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU se-Kabupaten Tulungagung....

Read More